OLAHRAGA

Zhafran, Merajut Prestasi Dari Kota Tape Ke Kota Tembakau

M. Khairul Zahfran R, Atlet Cilik. Bulutangkis, yang bercita- cita jadi Juara Dunia. Foto by : doc Sinarwati.

Jember – Dunia bulutangkis sudah sangat familiar di Indonesia, bahkan hingga pelosok desa. Tak sedikit juara-juara nasional justru lahir dari kota kecil seperti Jember dan Bondowoso.

Keberhasilan Febriana Dwipuji Kusuma misalnya, atlet bulutangkis peraih medali Emas di SEA Games Kamboja, yang asli kota tembakau, Jember ternyata cukup menginspirasi orang tua dan anak anak untuk berkiprah di dunia olahraga bulu tangkis.

Baca Juga : Gandeng Imasco, SWI DPD Jember Dan Aliansi Wartawan Selatan Gelar Koordinasi

Seperti halnya M. Khairul Zhafran R, atlet cilik asal kota tape, Bondowoso, terlecut ingin meraih prestasi di olahraga bulutangkis. Putra bungsu pasangan M. Hairul Imam dan Sinarwati itu mengenal bulutangkis sejak umur 7 tahun. Pertama kali berlatih, Zhafran masuk PB Electra, di Bondowoso. Disana dia digembleng oleh pelatih pelatih Bondowoso.

M. Khairul Zahfran, saat diapit oleh pelatihnya Eny Julijati (kanan, celana pendek biru). Foto by : doc Sinarwati.

Zhafran kecil tak kenal lelah berlatih, bahkan demi mengejar prestasinya diapun rela harus magang ke PB Jayaraya Satria di Jember. Proses magangnyapun juga diketahui oleh sang pelatih di PB Electra, bahkan saat berlatih ke Jemberpun, tak jarang ada juga yang ikut mendampingi Zhafran. Alhasil dalam waktu beberapa bulan saja, Bungsu dari empat bersaudara itu mengalami kemajuan cukup pesat. Tampaknya tangan dingin pelatih Jayaraya Satria, “Eny Julijati” mampu mendongkrak skill Zhafran.

M. Khairul Zahfran, berfoto bersama seluruh keluarga besarnya. Foto by : doc Sinarwati.

Saat ditanya media, Selasa,22/5/23 malam, apa saja kendala yang dialami saat harus bolak balik berlatih di Jember, Sinarwati, ibunda Zhafran mengaku tak ada kendala berarti bagi dirinya. Yang penting, bakat anak tersalurkan dan sang anak serius berlatih sesuai keinginannya. Selain itu dia mengaku senang dengan kemajuan yang dialami putra bungsunya, bahkan dirinya tidak menyangka akan secepat itu, tak sampai 6 bulan menggali ilmu di PB Jayaraya Satria, dua kejuaraan sudah dikantonginya walau itu masih di lingkup lokal, namun cukup membuat semangat dan mental Zhafran menjadi lebih baik, tinggal memantapkan latihannya.

Baca Juga :  Pasar Murah Di Semboro, Bukti Kehadiran Pemerintah Membantu Peningkatan Daya Beli Masyarakat

“Saya hanya mengikuti apa yang diinginkan Zahfran, selama baik dan berbuah prestasi, sebagai ibu tak ada kata letih, terus semangat meraih sukses. Itu semua berkat jiwa besar PB Electra dan tangan dingin Bu Eny Julijati, terima kasih untuk semua ” ujarnya.

Prestasi Yang Sudah Diraih M. Khairul Zhafran, R.

  1. Meraih Juara ke 3 Tunggal Putra di Usia Dini.
  2. Meraih juara ke 2 ganda usia dini. (Arya)
Bagikan Ke: