Fakta Jember – Satgas J – Penting Aksi melakukan supervisi di perdesaan dan kelurahan untuk mendapatkan data keberhasilan penurunan stunting di Jember.
Supervisi oleh Satgas J – Penting Aksi ini sebagai upaya percepatan pengumpulan data stunting.
Perlu diketahui, untuk menurunkan angka stunting yang tinggi, Pemerintah Kabupaten Jember membentuk Satgas J – Penting Aksi.
J – Penting Aksi akronim dari Jember Pusat Edukasi dan Penurunan Stunting AKI, AKB, dan Kemiskinan Ekstrim.
Supervisi yang dilakukan oleh Satgas J – Penting diantaranya terlihat di Dusun Jubung Lor, RT. 04 RW. 07, Desa Jubung, Kecamatan Sukorambi pada Senin 27 Februari 2023.
Ketua Satgas J – Penting Aksi Anis Nurlaili melakukan pemantauan terhadap puluhan anak yang dalam kategori stunting.
“Di Desa Jubung terdapat 58 anak kategori stunting. Rinciannya 16 anak kategori sangat pendek, dan pendek ada 42 anak,” katanya.
Dalam supervisi itu tim mendatangi 7 anak yang sebelumnya menjadi sasaran pendampingan.
Hasil supervise menyebutkan enam anak dinyatakan normal. Sedang satu anak masuk dalam kategori stunting.
“PMT (pemberian makanan tambahan) oleh pihak Puskesmas berhasil, dan perlu dilakukan edukasi kembali kaitan sanitasi dan pola makan bagi anak,” terangnya.
Anis Nurlaili berharap pihak desa membangun fasilitas sanitasi dan pendataan ulang tingkat kemiskinan ekstrim.
Ikut dalam supervisi oleh Satgas J – Penting Aksi Kabupaten Jember yaitu tenaga kesehatan Puskesmas Sukorambi, PMKS Sukorambi, PKK Kecamatan Sukorambi, dan Kader Posyandu. (achmad)