SOSIAL

Ringankan Beban Masyarakat, HIPMI Jember Bagikan Ratusan Sembako

| faktajember.com | Sosial | Sabtu | 16 Mei 2020 | 19:40 WIB |

Jember Kota – Puluhan pemuda yang tergabung dalam Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Cabang Jember kembali melakukan aksi sosial di tengah pendemi virus korona atau Covid-19 (coronavirus disease 2019).

Kali ini mereka membagikan ratusan paket sembako di berbagai wilayah di Jember pada Sabtu, 16 Mei 2020.

“Ini adalah penutup dari rangkaian kegiatan HIPMI Peduli HIPMI Berbagi,” kata Nurrizal Arif, Ketua HIPMI Jember, usai kegiatan.

Sebelumnya, aksi sosial yang dilakukan yaitu membagikan bantuan kepada tenaga kesehatan di lima puskesmas berupa alat pelindung diri, masker, dan pelindung wajah.

Di hari berbeda mereka kemudian membagikan lebih seribu masker dan cairan pembersih tangan (handsanitizer) kepada pedagang pinggir jalan serta pengguna jalan.

“Ini kegiatan terakhir, membagikan sembako ke masyarakat yang terdampak Covid-19, seperti ojek, sopir angkutan umum,” terangnya.

“Masyarakat yang kurang mampu, yang sebelum wabah korona inisudah kesulitan, apalagi ditambah situasi korona tentu bertambah kesulitan,” imbuhnya.

Ada 250 paket sembako yang dibagikan. Satu paket berisi beras 5 kg, minyak goreng, mie, teh, kopi, dan kebutuhan lainnya.

Paket sembako itu merupakan donasi dari anggota HIPMI Jember serta pengusaha di luar HIPMI.

Pembagian dilakukan di lima lokasi, seperti Sukorambi, Kalisat, Pakusari, Gebang Patrang, serta sekitar pertokoan Matahari.

Rizal mengatakan, pembagian sembako itu untuk meringankan beban masyarakat, terutama yang terdampak situasi pandemi korona.

“Kami ingin berbagai. Jangan sampai karena korona ini masyarakat merasa sangat kesulitan. Jadi HIPMI hadir di tengah-tengah masyarakat yang membutuhkan,” tandasnya.

Selain itu, HIPMI mengajak pengusaha muda lainnya untuk saling membantu dan menguatkan dalam situasi sulit akibat wabah korona.

Baca Juga :  PP Muhammadiyah Undang Presiden Prabowo pada Tanwir di Kota Kupang

Terutama bagi pengusaha UMKM yang juga merasakan situasi sulit itu. “Harapannya kita bisa saling membantu antar-pengusaha,” ungkapnya. (achmad)

Bagikan Ke:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.