OLAHRAGA

Portal Faktajember : Mengenal Lebih Dekat Srikandi Berbakat Jember, Naura Sabiha Nadine Gustinia

Naura Sabiha Nadine Gustinia, Srikandi Berbakat Jember.

Jember – Bicara atlet, Kota Jember memiliki banyak atlet atlet muda berbakat. Salah satu diantara mereka adalah Naura Sabiha Nadine Gustinia.

Gadis yang terlahir pada tanggal 7 Agustus 2005, merupakan putri dari pasangan Bagus Setiawan dan Nazula Isnaini Arifah.

Naura, pertama kali belajar Panahan baru setahun lalu, tepatnya sekitar bulan Oktober 2021. Tak ada yang memaksanya menggeluti olahraga Panahan, hanya keinginan kuat dari dirinya sendiri. Kemudian gadis yang kini lagi kuliah di Unesa Surabaya itu akhirnya bergabung dengan Club TMA (Tunas Muda Archery) asuhan Kusuma Irianto.

Untuk mewujudkan keinginannya meraih prestasi, Naura tentu saja harus banyak berlatih, disiplin mengikuti arahan pelatih dan tentunya meminta restu kedua orangtua.

“Saya tanamkan pada diri saya untuk terus disiplin berlatih dan mematuhi arahan pelatih, mendiskusikan setiap problem yang muncul, dan terus kejar prestasi” akunya.

Lalu apa saja prestasi yang telah diraihnya ..? Naura sejauh ini mengaku sudah mendapat prestasi pada kejuaraan daerah divisi Compond mendapat medali perak, kejuaraan rindam di malang divisi barebow mendapat medali perak beregu, kejuaraan piala gubernur divisi barebow mendapat medali satu perak dan dua perunggu, dan kejuaraan fly navy mendapat perunggu dan perak, dan prestasi itu tak diraihnya dengan mudah.

Naura saat Meraih Juara di Piala Gubernur.

Naura mengikuti kejuaraan Fly Navy tak hanya sekali, bahkan dirinya sempat lupa berapa kali mengikuti kejuaraan tersebut dan berapa pesertanya, yang diingat hanya kalau kegiatan itu Ketua penyelenggara nya Letkol Ahmad Novam H., S.H., M. Tr. Hanla. Dirinya kurang tau diikuti berapa daerah, tapi fly navy x10 archery competition ini di targetkan diikuti oleh atlet-atlet panahan dari Klub / Sekolah Panahan, Komunitas Panahan, UKM / Ekstra Kulikuler Panahan, Pengkot/Pengkab PERPANI, Pengprov PERPANI se-Indonesia.

Baca Juga :  KP3 Kabupaten Jember Jamin Ketersediaan Pupuk Bersubsidi Aman

Saat ini putri kedua dari dua bersaudara ini sedang belajar di Universitas Negeri Surabaya, dengan mengambil jurusan Biologi Murni. Saat disinggung apa sih cita – citanya, Naura dengan pasti mengatakan kalau dirinya pengen menjadi seorang Saintis dan Atlit Memanah.

“Jujur saya pengen jadi Saintis dan atlet Memanah” ujarnya malu malu.

Kini kerja keras dan disiplin Naura membawa hasil yang membanggakan dirinya, orang tua, club, pelatih dan Jember secara keseluruhan. Khusus pada ketiga pelatihnya, Pak Kusuma, Mbak Mega dan Mbak Riris, dia selalu minta agar tidak bosan mendengar keluhannya. Semoga menjadi inspirasi bagi semua atlet panahan Jember dalam merangkai prestasi. (Arya)

Bagikan Ke: