SOSIAL

Portal Faktajember : DPD SWI Jember dan Kapolres Sepakat Tangkal Berita Hoax

Kapolres Jember AKBP Hery Purnomo, SIK, S.H., saat menerima kunjungan pengurus DPD SWI Jember diruang kerjanya, Selasa, 11/10/22. Foto By : dok humas polres jbr.

Jember – Gebrakan pengurus DPD SWI Jember dalam membangun komunikasi dan jaringan patut diapresiasi. Pasca diterima audiensi oleh pimpinan Bank Indonesia Jember beberapa Minggu lalu, hari ini selasa, 11/10/22 DPD SWI Jember diterima Kapolres Jember AKBP Hery Purnomo SIk, SH di ruang kerjanya.

Kapolres menerima pengurus DPD SWI Jember diantaranya, Suyono Hs( ketua DPD SWI ), Gangsar Widodo (Wakil Ketua), H. Wakik (Wakil Ketua), Aryudi (Ketua Bidang SDM), Suliadi (Bidang ekonomi dan budaya), Sutarna Wijaya, dan Ali Mahmudi. Dalam kesempatan tersebut, Suyono memperkenalkan pengurus DPD yang hadir, sekaligus menginformasikan keberadaan SWI sebagai organisasi wartawan baru di Jember, namun sudah berdiri sejak tahun 2021.

Selanjutnya, mantan ketua PWI itu juga menyampaikan tawaran sinergi, dan kolaborasi antara SWI dan Polres Jember, salah satunya adalah dengan memberi ruang bagi anggota humas polres Jember untuk belajar bersama SWI guna meningkatkan kualitas jurnalistiknya, karena jurnalistik itu terus berkembang, dan menangkal berita hoax.

Menanggapi uraian Ketua DPD SWI Jember, Kapolres Jember AKBP Hery Purnomo SIK, S.H., menyambut hangat kedatangan pengurus DPD SWI Jember.Dia juga menyampaikan apa yang disampaikan ketua DPD SWI sejalan dengan apa yang sedang dilakukan dipolres Jember, dia mengajak SWI untuk bersama sama menangkal berita hoax, karena menurutnya berita hoax itu tidak sama dengan kenyataan, dan jika itu dibiarkan maka masyarakat yang dirugikan.

Suyono Hs didampingi Wakil ketua DPD SWI Jember Gangsar Widodo, saat beraudiensi dengan Kapolres Jember AKBP Hery Purnomo, SIK, S.H., Selasa, 11/10/22. Foto By : Dok Humas Polres Jbr.

Kapolres juga mulai melakukan hal hal mendasar sebagai bentuk preventif terjadinya sebuah kejahatan. Lebih jauh, Kapolres Jember menyampaikan bahwa saat ini negara sedang menghadapi banyak masalah, terlebih menghadapi tahun politik.

“Harapan kita, sinergitas yang baik dengan semua elemen, seperti Forkopimda dan media akan menangkal hal yang tidak kita inginkan, dan mengantisipasi berita yang menyebabkan distorsi,” tuturnya

Baca Juga :  Disperindag Gandeng Bulog Jember Stabilkan Stok dan Harga Migor

Dia juga menyampaikan saat ini Negara butuh situasi yang stabil, terlebih menghadapi tahun tahun politik.

“Negara butuh situasi politik dan keamanan yang stabil, karena pembangunan tidak akan berjalan jika situasi tidak stabil”. (Arya)

Bagikan Ke: