PENDIDIKAN

Pilih Dua Calon Kafilah MTQ untuk Ikuti Pembinaan

faktajember.com | Pendidikan | 3 Maret 2019 | 17:33 WIB

Kaliwates – Seleksi calon Kafilah MTQ Kabupaten Jember di Balai Diklat kompleks GOR Kaliwates berakhir Minggu, 3 Februari 2019.

Seleksi untuk menghadapi MTQ Jawa Timur 2019 ini menghasilkan dua orang calon di tiap cabang dan golongan, untuk mengikuti pembinaan dan seleksi tahap berikutnya.

Kepala Bagian Bina Mental Pemkab Jember Bambang Saputro menjelaskan, dua kafilah tersebut dipilih setelah terjadi kesepakatan oleh dewan hakim, yang terdiri dari dewan hakim Jawa Timur dan Jember.

Dari peserta seleksi yang berlangsung dua hari ini, 2-3 Februari, sebanyak 118 diambil 87 orang dari semua cabang dan golongan.

87 orang ini masuk dalam pembinaan dan seleksi tahap kedua, yang direncanakan pada bulan Mei mendatang.

Dalam pembinaan dan seleksi tahap kedua itu akan dipilih satu orang di tiap cabang dan golongan.

Selanjutnya, mereka mendapatkan pembinaan lebih mendalam dan akan menjalani try out di tiga pondok pensantren besar.

“Akan kami adakan pembinaan secara mendalam lagi, dan try out-try out di tiga pondok pesantren yang santrinya banyak,” ungkap Bambang usai penutupan.

Pembinaan itu dilakukan hingga para calon Kafilah benar-benar siap untuk ikut MTQ ke-28 tingkat Jawa Timur di Kabupaten Tuban pada bulan Oktober 2019.

Kasubag Haji dan Umroh pada bagian Bina Mentak Pemkab Jember Munip menambahkan, saat try out para calon kafilah akan berhadapan dengan para santri di pondok pesantren.

“Untuk mengasah kemampuan masing-masing peserta yang akan kita kirim. Ini juga untuk melatih mental mereka,” terangnya.

Try out itu untuk menyiapkan peserta calon kafilah terlatih pada saat mengikuti di MTQ nanti. “Terus bertahap sampai ada kesiapan sesuai harapan Bupati Jember,” tuturnya.

Baca Juga :  Bikin Sekolah Penerbangan di Bandara Notohadinegoro

Sebelumnya, Wakil Bupati Jember Drs. KH Abdul Muqit Arief berpesan agar pelaksanaan seleksi calon Kafilah MTQ Kabupaten Jember ini berjalan obyektif untuk mendapatkan calon pemenang.

“Dengan seleksi yang objektif dan selektif akan terpilih calon-calon pemenang,” kata Wabup dalam sambutan pembukaan seleksi Calon Khafilah MTQ Kabupaten Jember di Badan Diklat Kompleks GOR Kaliwates, Sabtu, 2 Maret  2019.

Sementara itu, salah satu Hakim MTQ Prof. Pujiono memberikan pesan kepada para calon kafilah yang telah terpilih untuk terus berlatih.

“Kita tidak boleh menyerah, dan kita harus terus berlatih,” ujarnya. “Sebab, dari tahun ke tahun pesaing kita bertambah hebat dan handal,” ujarnya. (achmad)

Bagikan Ke:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.