Jember – Manager Tim Drumband Pengprov PDBI Jawa Timur H. Tri Basuki kecewa terhadap hasil Protes yang diajukan terhadap hasil penilaian dewan juri saat bertugas pada lomba LBB dan LUG BK PON di Yogjakarta. Mereka tidak paham aturan perlombaan SK terbaru nomor 04 PB PDBI, padahal keputusannya sangat merugikan peserta.
Pengajuan Protes pertama dilakukan kontingen PDBI Jawa timur usai babak final LBB dan LUG pada hari Kamis, (7/9/2023) malam pukul 20.00 wib secara tertulis, beserta uang jaminan sebesar 10 juta rupiah yang diserahkan langsung Oleh Tri Basuki selaku manager dan didampingi Ketua Harian PDBI Jawa Timur Bagus Ramadhan, surat tersebut diterima oleh Noelik Maryono selaku inspektur petandingan (IP) yang merangkap ketua Panpel BK PON 2023 Yogjakarta.
Baca Juga : Baru Pertama kali Di Asia, Kabupaten Jember Siap Gelar Asian Music Games 2023
Dari isi Surat Protes diajukan Manager PDBI Jawa timur pada hari kamis ( 7 /9/2023) malam pukul 20.45 diantaranya, 1 Juri pinalti tidak melakukan tugasnya dan tidak melaksanakan SK 04 PB.PDBI pasal 11.2 yaitu, dua kali belok kanan counter setelah tiba di garis sisi B-C yang ditandai bendera pelencang merah dilaksanakan gerakan wajib dua kali belok kanan counter yang didahului para manandi/a keluar tapak lomba melewati garis B-E dan kemudian masuk kembali garis B -E (tetap diantara garis A – B dan G E).
Sesuai SK 04 PB PDBI yang tidak melaksanakan tata gelar tersebut diatas mendapat pinalti 100. Tetapi dalam kenyataannya dalam menjalankan tugasnya dewan juri mengindahkan SK 04 PB PDBI sebagai acuan yang diberlakukan untuk lomba Drumband BK PON 2023 di Yogjakarta sebagai tuan rumah.
Tidak berselang 1 jam kemudian Noelik Maryono selaku ketua panitya dan inspektur perlombaan memberikan jawaban tertulis yang isinya menolak surat pengajuan protes dari manager tim PDBI Jawa Timur.
Salah satu poin surat jawaban dari ketua panitya BK PON XXI dengan berasumsi SK 04 tahun 2023 pasal 7.2 halaman XV bahwa peseta tidak boleh melakukan protes terhadap suatu pelanggaran yang dilakukan oleh peserta lain dalam hal ini tidak akan ditamggapi oleh pihak panitia.
Melihat dari hasil jawaban surat pihak panitya BK PON XXI, tentunya kurang tepat menurut Tri Basuki selaku manager PDBI Jawa Timur, padahal dalam isi suratnya memprotes kinerja dewan juri belum memahami benar aturan SK 04 PB PDBI yang diterapkan pada BK PON XXI di Yogjakarta.
Atas penolakan ketua Panitia Drumband BK PON 2023, Tri Basuki didampingi Bagus Ramadhan Ketua Harian PDBI Jawa timur merasa kecewa. Langkah selanjutnnya melayangkan surat banding ke dewan Hakim BK PON XXI 2023 yang kebetulan satu ruangan di gedung Gor Among ,pada pukul 22.15 Wib, diterima langsung oleh Eko Widodo, Tamam Hoesin, Lukman Tirta selaku Dewan Hakim.
Dalam perjalanan pengajuan surat banding ke Dewan Hakim menurut Tri Basuki, bahwa dalam melaksanakan sidang hanya memanggil pihak dewan Juri saja, pihak PDBI jatim selaku penggugat tidak dilibatkan, kita harus menunggu diluar gedung.
“Seharusnya kalau namanya banding sesuai aturan organisasi pihak yang mengajukan banding yakni PDBI Jatim harus di klarifikasi oleh pihak dewan hakim dengan menyerahkan bukti yang dimiliki. Namun hal ini tidak dilaksanakan oleh dewan Hakim, hanya klarifikasi sepihak ke dewan juri saja.” Beber Tri Basuki.
Selanjutnya Tri Basuki mengatakan Hasil putusan sidang dewan hakim BK PON XXI Drumbamd 2023 terdiri Eko Widodo, Tamam Hoesin, Lukman Tirta, telah memutuskan menolak. Anehnya sikap kurang elok dilakukan oleh ketiga dewan Hakim yang betugas di BK PON XXI Drumband di Yogjakarta tersebut juga merangkap sebagai dewan Juri memberikan jawaban melalui pesan whatsapnya pada hari jumat dinihari 8 september 2023 pukul 00.10 Wib. Bahkan pihak dewan hakim keluar gedung Gor Among raga dari pintu lain, padahal Pihak yang mengajukan gugatan nunggu di depan teras gedung tempat Dewan hakim bersidang.
Atas sikap dan putusan dewan hakim BK PON XXI drumband 2023, Tri basuki Manager Drumband PDBI Jatim bersama Bagus Ramadhan Ketua Harian Pengprov PDBI Jatim belum menerima putusan tersebut secara tertulis dari dewan Hakim.
“Untuk itu kita mengambil sikap dan langkah, kejadian tersebut dilaporkan ke Ketum PDBI Jawa Timur serta Ketua Koni Jawa Timur.” Pungkasnya.
Sementara Noelik Maryono selaku inspektur petandingan (IP) yang merangkap ketua Panpel BK PON 2023 Yogjakarta dikonfirnasi media ini terkait protes yang diajukan Manager Drumband Pengprov PDBI jawa timur yang bersangkutan menyatakan tidak berkomentar. Begitu juga Dewan hakim BK PON XXI Cabor Drumband. 2023.
Pada kesempatan yang sama Bagus Ramadhan Ketua Hariam Pengprov PDBK Jawa Timur menyatakan kurang puas terhadap layanan diberikan oleh Panitya maupun Dewan hakim BK PON XXI cabor Drumband. Dari kejadian tersebut kita langsung memberikan laporan tertulis kepada ketua Koni Jawa timur dan Ketua umum Pengprov PDBI Jatim.
Sementara hasil pertandingan final hari kamis ( 7/9/2023) LBB dan LUG yang di ikuti 6 Provinsi juaranya sebagai berikut:
Lomba Baris Berbaris (LBB)
1. DIY
2. Jawa Yimur
3. Jawa Barat
Lomba Unjuk gelar (LUG)
1. Jawa Timur
2. DIY
3. Kalimantan Tengah.
Berikut Update perolehan medali sementara Cabor Drumband BK PON XXI 2023 Yogjakarta:
1. DIY 7 emas 1 perak
2. Jawa Timur 1 emas 5 perak 2 perunggu
3. Jawa Barat 2 perak 4 perunggu
4. Kalteng 3 perunggu
5. Jawa Tengah 1 perunggu
(Arya/LN)