Ada yang membanggakan dari KONI dan KORMI Jember.
Jember – Organisasi Induk Cabor dan Cabor tersebut berhasil mengibarkan benderanya di Inggris. Lho kok bisa. Ceritanya, Ketua Kormi Jember, Tri Basuki diundang ke London, Inggris untuk mengikuti sebuah pertemuan yang membahas bakal digelarnya Asian Music Games di Jember, Jawa Timur, Indonesia.
Tri Basuki tak lupa membawa Banner Yang Menunjukkan Identitas Pemerintah Kabupaten Jember, KONI Jember dan KORMI tentunya.
Dilansir dari RecordJatim, sedikitnya Ada 22 Negara dipastikan ikut kejuaraan Asian Music Games yang digelar di Jember pada bulan Agustus 2023 mendatang. Kepastian tersebut diungkapkan olen ketua umum Kormi Jember Tri Basuki saat melakukan lawatan ke sejumlah Negara, seperti Turki dan Inggris.
Melalui telpon cellulernya pada hari kamis ( 2/02/2023), sore waktu setempat, Tri Basuki menyampaikan kejuaraan Asian Music Games yang dijadwalkan dihelat tanggal 30 Agustus sd 6 September 2023 mendapat apresiasiasi dari sejumlah negara.
“Mereka menyatakan akan berpartisipasi pada event yang bertaraf internasional tersebut” kata Tri Basuki.
Usai menyampaikan sosialisasi di salah satu cafe di inggris ketua Kormi Jember Tri Basuki sambil membentangkan bendera Koni dan Kormi Jember memberikan tali asih Kaos dengan motif daun tembakau yang menandakan Jember penghasil tembakau.
Selanjutnya Tri mengatakan, di Bulan Maret 2023 perwakilan peserta Asian music Games akan hadir di Jember untuk mengikuti manager meeting sambil melihat venue. Kejuaraan Asian Music Games ini sudah mendapat support dari Bupati Jember Ir. H.Hendy Siswanto, S.T, IPU. (Arya/ RJt).