PENDIDIKAN PERISTIWA

IGTKI Gandeng Disdukcapil Terapkan IKD untuk Kepala Sekolah TK Se-Jember

Fakta Jember – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Jember kembali melaksanakan kegiatan penerapan Identitas Kependudukan Digital (IKD) pada Kamis, 30 Maret 2023.

Kali ini, kegiatan digelar di tengah kegiatan Pembuatan Kurikulum Operasional di Satuan Pendidikan (KOSP) yang diikuti 350 Kepala Sekolah Taman Kanak-Kanak (TK) se-Kabupaten Jember dan berlokasi di Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Jember.

Ketua IGTKI (Ikatan Guru Taman Kanak-kanak Indonesia) Kabupaten Jember Endang Suprihatin menjelaskan bahwa dia sudah terlebih dulu menerapkan IKD di ponsel pintarnya ketika dia mengikuti kegiatan di Kantor Pemkab Jember beberapa minggu lalu.

“Saat itu kami melihat ada kerumunan ramai. Karena penasaran, kami diberitahu bahwa itu kegiatan untuk mendaftarkan IKD. Nah, dari situ akhirnya saya tertarik. Prosesnya juga mudah dan cepat,” ungkapnya.

Setelah memiliki IKD di ponsel pintarnya, dia terbesit keinginan untuk mensosialisasikannya melalui kegiatan ini.

“Maka dari itu kami mengundang Disdukcapil ke sini supaya para peserta di sini yang sudah menerapkan IKD ini bisa mensosialisasikan IKD di kecamatan masing-masing,” katanya di Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Jember.

“Sehingga nanti akan ada banyak guru-guru TK, wali murid, yang bisa kenal IKD,” imbuhnya.

Dia sendiri mengaku setelah memiliki IKD di ponsel pintarnya dia merasa lebih ringan.

“Artinya kalau ada apa-apa kan saya sudah punya identitas diri di aplikasi IKD ini, sehingga saya tidak bingung bolak balik ribet dengan KTP, kadang ketinggalan, kadang lupa menaruh di dompet yang mana, seperti itu,” pungkasnya.

Sementara itu, Kepala Sekolah TK ABA 02 Cakru Kecamatan Kencong Husnaini mengungkapkan kekagumannya setelah menerapkan IKD di ponsel pintarnya karena namanya di IKD sudah ter- update.

Baca Juga :  Polisi Penganiaya Jurnalis Nurhadi Divonis 10 Bulan Penjara, AJI Akan Dorong Jaksa Ajukan Banding

“Kebetulan nama saya sudah benar, sudah menjadi ST. Husnaini, tetapi di KTP saya yang asli, namanya masih Siti Husnaini. Nama yang benar ya yang ada di IKD ini. Jadi saya heran, kok bisa ya tiba-tiba nama saya betul. Menarik sekali,” ujarnya. (achmad)

 

 

Bagikan Ke: