Jember – Inovasi pasar bagi santri yang dikemas dalam “Jember Pasar Santri Ramadan” menjadi sebuah showcase produk UMKM pesantren di Kabupaten Jember. Dan menariknya, dua tokoh muda Nasional yakni Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Ketua Umum Partai Demokrat, dan Emil Listianto Dardak, yang juga Wakil Gubernur Jawa Timur. Event tersebut merupakan upaya untuk mendorong kemandirian ekonomi kreatif dengan memunculkan produk khas unggulan dari setiap pesantren.
Acara digelar mulai Sabtu, 23 April 2022 malam di Alun-alun Kota Jember hingga Minggu 24 April 2022. Warga Jember sangat antusias menyambut kedatangan sosok inspiratif bangsa. Yakni, Agus Harimurti Yudhoyono, yang didampingi Emil Dardak, Bupati Jember Ir H. Hendy Siswanto, ST., IPU., serta jajarannya.
“Selamat datang di Kabupaten Jember. Acara Jember Pasar Santri Ramadan merupakan pelopor pembangkit kemandirian pesantren berbasis ekonomi syariah Koperasi Pondok Pesantren (Kopontren) dan pelaku UMKM,” sambut Bupati kepada AHY dan segenap undangan.
Menurut dia, pameran produk UMKM yang digelar selama dua hari itu merupakan bukti bahwa santri bisa bersaing. Selain itu, kegiatan tersebut memicu spirit bahwa pesantren bisa dibanggakan dengan mengangkat potensi local wisdom.
“Terimakasih kepada penggagas giat pasar santri yang telah berkolaborasi dengan pemkab, perbankan, dan stakeholder terkait hingga kegiatan ini bisa berjalan dengan baik. Mohon dukungan supaya Kabupaten Jember lebih maju lagi,” terang Bupati.
Wagub Jatim Emil Dardak mengaku bangga dan mendukung penuh atas terselenggaranya kegiatan Jember Pasar Santri Ramadan.
“Pesantren adalah tempat para anak muda berbakat. Milenial potensial ada di santri kita. Selamat atas dilaksanakannya Pasar Santri Ramadan. Event tersebut menggagas program “one pesantren one product,” sambung Emil.
Sementara Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengatakan, kegiatan itu menjadi wahana yang baik bagi pesantren dan santri. “Ini jadi peluang bagi masyarakart agar bisa menggerakkan kembali roda perekonomian. Dengan semakin di promosikan, masyarakat luas semakin mengenal produk Jember,” ungkap Agus.
“Selamat atas digagasnya Pasar Santri Ramadan. Kita saling ikhtiar bersama, kami mendukung program untuk menyejahterakan rakyat yang tentunya pararel dengan kesehatan, pendidikan formal maupun pesantren dan infrastruktur. InsyaAllah wajah Jember semakin baik,” tandasnya. (**).