OLAHRAGA

Baru Pertama Di Jember, Tournament Open Bulutangkis Tingkat Nasional Akan Digelar

Panitia Kejuaraan Jayaraya Satria 1 Berpose Dengan Pengamat Olahraga Jember Ir.H. Nanang Handono Prasetyo, M.T., IPU. Foto by : istimewa.

Jember – Jember kembali bakal mengukir sejarah di bidang olahraga bulutangkis.

Kali ini PB Jayaraya Satria Jember bakal menggelar kejuaraan Bulutangkis Berskala Nasional, yang rencananya akan digelar pada tanggal 23-28 Oktober 2023 mendatang.

Panitia pelaksana sudah menerima rekomendasi ijin kegiatan tournament dari Pengprov PBSI Jawa timur dengan nomer 227/0.11/ IX/2023.

Kejuaraan yang bertajuk “Jayaraya Satria 1” bakal diikuti peserta dari beberapa daerah, dengan menggelar beberapa kelas.

Pasca turunnya rekomendasi kegiatan dari Provinsi, panitia pelaksana langsung menggelar rapat di Cafe D’Cost, Roxy Mall, hari ini, Selasa, 11/9/23.

Bungkus Wagiyo, Ketua Pelaksana “Kejuaraan Bulutangkis Jayaraya Satria 1” Siap Sukseskan Pelaksanaan Kejuaraan Jayaraya Satria 1 Di Jember. Foto by : faktajember.

Ketua Pelaksana Kegiatan Bungkus Wagiyo mengatakan, kalau pihaknya sudah bekerja sejak sebulan lalu, dengan mempersiapkan semua perijinan, termasuk rekomendasi dari Pengkab PBSI Jember, dan terakhir hari ini pihaknya sudah menerima Surat rekomendasi dari Pengprov PBSI Jawa Timur.

Baca Juga : Jember Raih Apresiasi Daerah Peduli Inovasi Ekonomi Kreatif dan Pariwisata

Dengan demikian lanjut mantan Ketua Pengkab PBSI tersebut panitia akan segera melakukan langkah langkah percepatan.

Dia juga mengatakan, kalau kejuaraan ini merupakan kejuaraan Nasional pertama sejak tahun 2007 dan pertama di Kabupaten Jember, yang lebih spesial lagi pendaftarannya melalui Online ID PBSI, yang bertujuan menghindari pemalsuan usia. Untuk itu dirinya bersama seluruh panitia, dibantu orang tua atlet dan stakeholder siap bekerja ekstra untuk mensukseskannya.

Saat disinggung apa sebenarnya target yang dia harapkan, pria bertubuh tambun ini ingin Jember kembali menjadi daerah pencetak atlet-atlet Nasional, hal itu sejalan dengan harapan Bupati Jember Ir. H. Hendy Siswanto yang disampaikan dalam sebuah kesempatan. Dimana Jember harus bisa melahirkan Atlet Nasional seperti Febriana yang menjadi kebanggan Jember.

Baca Juga :  Bupati Kembali Ingatkan Peserta Tidak Tinggalkan Sholat

“Kami sudah mendapatkan rekomendasi kegiatan baik dari Pengkab PBSI Jember dan Pengprov PBSI Jawa Timur, ini sebagai pintu masuk pelaksanaan kejuaraan Nasional pertama di Jember, yang tujuannya kedepan bisa melahirkan atlet-atlet kelas Nasional” ujarnya.

Ditempat yang sama, Pelatih utama Jayaraya Satria Jember, Eny Julijati mengaku bahwa kegiatan kejuaraan ini untuk membangkitkan kembali olahraga bulu tangkis Jember yang saat ini lagi redup, dengan kejuaraan ini dirinya berharap seluruh pecinta bulu tangkis, atlet-atlet khususnya bisa bersemangat kembali menempa diri menjadi atlet yang bertalenta, selain itu dirinya juga ingin mengajak seluruh stakeholder membangun kebangkitan olahraga bulutangkis di Jember. Tanpa peran aktif mereka niscaya keinginan mulia ini bisa tercapai.

“Iya mas, saya hanya ingin menyiapkan atlet-atlet bulu tangkis Jember termotivasi untuk bangkit, kalau bibit atlet Jember itu banyak, tinggal bagaimana memoles dan mengantar mereka menjadi atlet kelas Nasional dan itu bisa terwujud jika semua pihak mulai atlet, orang tua atlet, pelatih, pemerintah dan seluruh potensi yang ada bersama sama membangun prestasi olahraga di Jember” harapnya.

Ditempat terpisah pengamat Olahraga Jember, Ir. H. Nanang Handono Prasetyo, M.T., IPU., mengapresiasi langkah panitia yang bekerja keras mewujudkan sebuah kegiatan berskala nasional.

Menurutnya, itu sebuah kerja cerdas yang patut di support, karena tujuannya demi memajukan olahraga di Jember. Selanjutnya pria yang pernah menjadi dirjen PUPR ini akan siap mensupport lahirnya pemain pemain berkelas nasional.

“Ini luar biasa sekali, panitia sudah bekerja keras, bekerja cerdas mewujudkan sebuah event yang luar biasa dan saya angkat topi dengan kerja cerdas mereka, selamat bekerja dan sukses” ujarnya memberi support. (Arya)

Bagikan Ke: