Jember – Dibeberapa minggu terakhir, kondisi udara kota Di Indonesia sedang tidak baik baik saja. Cuaca ekstrim melengkapi rusaknya lingkungan dan udara.
Melihat kondisi tersebut, Muspika Sumberjambe melakukan inisiatif dengan menggandeng Perhutani di KPH Mantingan untuk melakukan penanaman 50 pohon manting, Rabu, 23/8/23.
Kapolsek Sumberjambe AKP Setyono Budi S., S.H., mengaku bahwa kegiatan ini merupakan kerja bareng jajaran Muspika Sumberjambe dan Perhutani KPH Mantingan. Kegiatan ini dimaksudkan ini sebagai bentuk kepedulian Polri bersama Muspika Sumberjambe terhadap kondisi lingkungan negeri ini.
Dia juga menyampaikan, kalau seluruh jajaran muspika mulai Camat dan jajarannya, Polsek dan Koramil, plus Perhutani sudah berkomitmen untuk terus menjaga lingkungan agar tetap sehat. Kegiatan dilakukan sejak lagi hari mulai pukul 07.00 hingga selesai.
Baca Juga : Ternyata Bangun Jalan Desa Dengan Sistem Cor Lebih Awet Dari Aspal
Ditempat terpisah Camat Sumberjambe Murdiantono mengapresiasi langkah Kapolsek bersama Danramil Sumberjambe yang sangat peduli dengan kondisi lingkungan Khususnya Sumberjambe dan umumnya Kabupaten Jember.
Kebutuhan oksigen bagi masyarakat cukup besar dan itu harus dijaga ketersediaannya. Selanjutnya mantan Camat Sumberbaru ini akan terus memberi ruang semua elemen masyarakat yg untuk bersama-sama bergandengan tangan membangun potensi Sumberjambe, baik potensi alam maupun potensi sumberdaya alam dan sumberdaya manusianya.
“Saya apresiasi sekali langkah pak Kapolsek dan Danramil juga elemen lainnya, ini semua demi kita demi Jember dan demi Indonesia, kedepan saya terus akan beri ruang bagi semua elemen untuk membangun seluruh potensi yang ada di Sumberjambe” ujarnya. (Bisma / Arya)