SOSIAL

Kuasa Allah, Akhirnya 38 Calon Jemaah Haji Ini Bisa Berangkat

Ustad Mussodaq, Kepala Bagian Kesra Pemkab Jember, “Alhamdulillah Jember dapat tambahan Kuota Haji sebanyak 38 orang “. Foto by : istimewa.

Jember – Rencana Allah selalu lebih baik dari rencana manusia, bahkan kuasa Allah tidak ada satupun yang mampu menghalangi nya. Termasuk soal keberangkatan untuk menjadi tamu Allah.

Kita yang akan menunaikan ibadah haji, tak perlu resah karena tidak kebagian kursi. Sebab jika Allah berkehendak, niscaya berangkat juga meski dengan persiapan yang mepet. Itukah yang terjadi pada 38 calon jamaah haji Kabupaten Jember tahun 2023.

Menurut Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Pemerintah Daerah Kabupaten Jember, Achmad Musoddaq, awalnya Jember mendapat kuota 2.282 kursi haji. Namun beberapa hari menjelang pemberangkatan calon jamaah haji, Kabupaten Jember mendapat tambahan kuota sebanyak 38 kursi.

Baca Juga : Forum “Si Rambo” Siap Cegah Inflasi Dan Persiapan Idul Adha

“Alhamdulilah ada tambahan kuota dari Kanwil Kemenag Jawa Timur sebanyak 38 seat (kursi) untuk Jember,” jelasnya kepada awak media ini di sela-sela Rakor Inflasi di lantai dua Kantor Bupati Jember, Rabu (14/6/2023).

Dia juga menambahkan, ke-38 orang itu diambilkan dari calon jamaah haji mandiri di berbagai kecamatan. Ia mengaku tidak khawatir jika tiba-tiba Kanwil Kemenag Jawa Timur memberikan tambahan kuota untuk calon jamaah haji Jember. Pasalnya, setiap tahun di Jember ada banyak calon jamaah haji yang masuk list cadangan, dan mereka sudah dalam posisi siap untuk berangkat.

“Di Jember setidaknya ada 138 orang masuk daftar cadangan. Jadi begitu ada informasi terkait penambahan kuota, kami langsung bisa meminta sebagian mereka untuk berangkat,” urainya.

Kewenangan Tambahan Kuota Kursi Haji Ada di Kanwil Kemenag. Sedangkan terkait kewenangan untuk menentukan tambahan kuota, sepenuhnya ada di Kanwil Kemenag Jawa Timur. Dan tambahan kuota itu bisa terjadi karena gagalnya calon jamaah haji berangkat ke Baitullah lantaran sakit, meninggal dunia dan sebagainya.

Baca Juga :  Sentuh Rasa Kemanusiaan Narapidana dengan Bingkisan

“Bisa juga dalam beberapa hari ini, ada lagi tambahan kuota. Masih mungkin sebelum calon jamaah haji Jember berangkat semuanya,” jelas ustadz Musoddaq.

Dengan tambahan kuota 38 kursi itu, berarti Jember total mendapat kuota 2.320 kursi haji yang terbagi dalam 6 kelompok terbang (kloter). Yaitu kloter 55, 56, 57, 67, 68, dan 69. Kloter 55 dan 56 sudah diberangkatkan dari Pendopo Wahyawibawagraha, Selasa (12/6/2023) dini hari. Selebihnya akan diberangkatkan tanggal 17 Juni 2023.

“Calon jamaah haji yang tambahan (38 orang) itu masuk di kloter 68, karena sebanyak 44 calon jamaah haji di kloter ini sudah berangkat duluan ikut kuota Lumajang, karena Lumajang ada open seat sebanyak 44 dan itu harus terisi,” pungkasnya. (Arya)

Bagikan Ke: