POLITIK

Di Musyawarah PMI, Bupati Jember Tepis Isu Anaknya Calonkan Ketua PMI Jember

Suasana Pembukaan Musyawarah PMI Jember, dihadiri Bupati Jember H. Hendy Siswanto, Wakil Bupati Jember Gus Firjaun. Foto By : Lana Rumanta.

Jember – Isu tak sedap muncul beberapa hari sebelum digelarnya Musyawarah Kabupaten PMI Jember. Beredar kabar, salah satu putra Bupati Jember Ir. H. Hendy Siswanto, S. T., IPU., akan maju mencalonkan sebagai ketua PMI Jember.

Kabar ini ditepis H. Hendy saat jumpa pers bersama wartawan, pada pembukaan Musyawarah PMI Jember, Senin, 29/8/22.

Kepada pekerja media, suami Kasih Fajarini itu mengatakan, tidak benar anaknya mencalonkan diri sebagai ketua PMI Jember.

“Anak saya itu pengusaha mas. Dia takut sama darah,” ucapnya diplomatis saat ditanya salah satu wartawan.

Foto By : Lana Rumanta

Bahkan dia berharap, siapapun nanti yang terpilih menjadi ketua PMI kabupaten Jember harus mampu mengembangkan PMI lebih besar lagi. PMI Kabupaten Jember harus menjadi pusat penyediaan kantong darah se eks Tapal Kuda dan juga kegiatan-kegiatan kemanusiaan lainnya. Usai dibuka oleh Bupati Hendy yang didampingi Wabup MB Firjaun Barlaman, Asisten 1 dan 2 Sekkab Jember, Kadis Kominfo, Kadinsos dan juga sekretaris PMI Provinsi Jawa Timur, dr Edi Purwinarto.

Dalam sambutannya, dr. Edi Purwinarto mengatakan, kerjasama PMI provinsi dengan kabupaten/kota mengedepankan kebersamaan. Ia juga menyampaikan pesan Ketua PMI Jawa Timur, Jend Pur. Imam Utomo, bahwa PMI tidak boleh jauh dari Pemerintah Daerah.

“Sesuai amanah Undang-undang kepalang merahan dan mandat sosial kemanusiaan, PMI hadir di tengah-tengah masyarakat,” ucap Edi.

Dua Kandidat Kuat Bertarung.

Dimusyawarah PMI Jember muncul dua kandidat yang lolos seleksi untuk calon ketua PMI periode tahun 2022 – 2027 Mereka adalah Zaenal Marzuki, SH., M. H. (Petahana) dan Dr H Mohammad Thamrin, SE.,MM (Pensiunan PNS, sekarang aktif menjadi dosen UNMUH Jember). Hingga berita ini tayang, belum diketahui siapa yang muncul sebagai pemenang. (Arya)

Bagikan Ke:
Baca Juga :  Seminggu Kampanye, Nasdem Klaim Elektabilitas Naik Lima Besar