faktajember.com – Senam adalah olahraga yang memiliki berjuta manfaat. Beberapa manfaatnya yakni melatih keseimbangan dan koordinasi tubuh, serta menjaga kesehatan. Itulah alasan mengapa para ibu – ibu dan lansia di lingkungan ledok kebon lor rutin mengadakan senam bersama setiap seminggu sekali.
“Senam yang kami adakan juga untuk mengingatkan Ibu – ibu dan lansia disini, bahwa senam itu penting untuk menjaga kesehatan,” ungkap Ketua PKK Elly Wijayanti di halaman RW 021, lingkungan ledok kebon lor, kelurahan Jember Kidul, Jumat 16 November 2018.
Elly menjelaskan, senam yang diadakan tiap jum’at sore ini, di pandu langsung oleh mahasiswa IAIN Jember yang sedang menjalankan KKN di salah satu PAUD dilingkungannya.
“Alhamdulilah pemandu senamnya masih muda dan semangat, sehingga telaten mengajari ibu – ibu dan lansia disini,” katanya.
Elly mengatakan, sudah sejak dulu di lingkungannya ini sering diadakan senam ibu – ibu dan lansia. Namun untuk kali ini dinilai lebih menarik, karena di pandu langsung oleh mahasiswa.
“Ini mahasiswanya KKN 2 bulan disini. Saya harap peminat senamnya tetap seramai ini meskipun nantinya tanpa adik – adik mahasiswa ini,” imbuhnya.
Sementara itu, salah seorang peserta senam, Ratmini (50) mengatakan, sangat bersemangat mengikuti senam yang di pandu mahasiswa IAIN ini. Dirinya merasa kagum melihat keuletan mahasiswa ini memandu senam lansia dengan sabar dan telaten.
“Biasanya anak muda pasti gak sabar kalo ngajari orang tua. Namun adik – adik mahasiswa ini tidak kenal menyerah mengajari kami,” ungkapnya.
Ratmini berharap, senam ibu – ibu dan lansia ini bisa terus diadakan di lingkungannya, agar kesehatan dan kebersamaan bisa terus terjaga.
“Selain sehat, senam bisa mempersatukan kita semua. Saya harap juga yang masih muda juga ikut senam seperti kami,” pungkasnya. (febie)