Jember, FaktaJember.com – Sedikitnya 28.777 siswa SMA/SMK/MA dari seluruh pelosok nusantara mendaftar ke Universitas Jember melalui jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri ( SNMPTN) tahun 2018.
Hal ini disampaikan Rektor Universitas Jember, Moch. Hasan, Rabu (7/3/2018), saat ditemui di ruang kerjanya.
Hasan mengatakan, pendaftaran SNMPTN untuk tahun 2018 telah dibuka sejak 21 Pebruari lalu dan ditutup selasa (6/3/2018) pukul 23.59 WIB.
Jumlah pendaftar ke Universitas Jember tahun ini mengalami kenaikan. “Tahun lalu tercatat 27.441 siswa,” terangnya.
Hasan menambahkan, selain mencatat kenaikan pendaftar, jumlah siswa pendaftar yang menjadikan Universitas Jember sebagai pilihan pertama dari tahun ke tahun selalu naik.
“Untuk tahun ini jumlah siswa yang memilih Unej sebagai pilihan pertama ada sebanyak 18.691 pendaftar dan sisanya sebanyak 10.086 pendaftar menjadikan Unej menjadi opini pilihan kedua,” Hasan di ruang kerjanya.
Universitas Jember sendiri merencanakan menerima mahasiswa baru melalui jalur SNMPTN 2018 adalah sebanyak 2.317.
Dari jumlah siswa pendaftar SNMPTN 2018 sebanyak 28.777 siswa tersebut, sebanyak 6.390 siswa tercatat mendaftarkan diri melalui fasilitas beasiswa Bidikmisi.
Tahun lalu Unej mencatat ada sekitar 1.070 mahasiswa dari berbagai fakultas yang menerima fasilitas Bidikmisi. (rif)